Festival Bedug di Masjid Sabilal Muhtadin


Malam ini adalah malam terakhir dalam kalender islam 1429 H. Esok kita akan memasuki Tahun yang baru yaitu tahun 1430 H. Sebagai seorang muslim yang baik, kita harus memperhatikan dan mengingat pergantian tahun baru hijriah ini. Bukan untuk diperingati secara berlebihan dengan hura - hura atau acara yang tidak bermanfaat lain, tetapi sebagai waktu untuk intropeksi diri terhadap apa yang telah kita lakukan ditahun sebelumnya dan mengingat kesalahan-kesalahan yang pernah kita lakukan, serta mempersiapkan diri dengan rencana yang lebih baik di tahun depan.
Untuk menyemarakkan malam Tahun Baru Islam, Masjid Terbesar di Kalimantan Selatan bekerjasama dengan Banjarmasin Post dan beberapa Pihak terkait lainnya, malam ini akan mengadakan Festival Bedug. Festival Bedug ini adalah bentuk lain dari pelestarian busaya yang islami dalam menyongsong Tahun Baru Islam.

Semoga Di Tahun 1430 H, kita bisa menjadi insan yang lebih baik dan lebih bertaqwa kepada Allah SWT. Amin....

Tingkatkan traffic Blog dengan blogupp.com

Traffic bagi blogger sangat penting, karena itu adalah bukti eksistensi seorang blogger mania. Ada banyak cara untuk meningkatkan traffic atau jumlah kunjungan ke blog kita dari SEO, Iklan Gratis, PPC, Link Exchange, Automatic Link Exchange dan lain - lain. Kali ini saya ingin berbagi satu cara lain untuk meningkatkan taffic itu yaitu dengan bloggupp.com.

Caranya yang sangat simpel membuat saya tertarik untuk mencobanya. Hanya dengan 3 langlah mudah yaitu :
  1. Masukkan alamat blog anda di baris Just enter down the link to your blog dan tekan tombol show ahead!
  2. Kemudian anda akan mendapatkan kode untuk dimasukkan di blog anda. Copy saja kode tersebut
  3. Log in ke blog anda dan masuk ke bagian layout > Add Widget > Html/javascript. Paste kode tersebut dan simpan.
Anda akan melihat semacam iklan di widget yang baru anda tambahkan. Prinsip kerja BloggUpp sama dengan Tukeran Link (Link exchange), kita menampilkan blog orang lain dan orang lain juga menampilkan blog kita. Untuk membuktikan kebenaran tips ini, coba saja dulu, kalau tidak terbukti, buang aja kode itu, ga ada salahnya khan.
Tips ini saya dapatkan dari trikblog.co.cc.

Jadwal Ujian Nasional 2009

Info ini saya dapatkan dari tokoh blogger pahuluan yang namanya syamsuddin Ideris. Info ini sangat berguna bagi kamu-kamu yang masih duduk di Kelas XII SMP/Sederajat, SMA/MA/Sederajat dan SMK.
ada tanggal 5 Desember 2008, Menteri Pendidikan Nasional telah menandatangani Permendiknas Nomor 78 tahun 2008 tentang UN 2009. Berbagai informasi yang dapat disarikan dari permen tersebut adalah:

A. Jadwal Ujian
- SMA/MA (20-24 April 2009)
- SMP/Mts (27-30 April 2009)
- SD/MI (11-13 Mei 2009)
- SMK/SMALB (20-22 April 2009)

B. Mata Pelajaran yang diujikan
1. SMP sederajat meliputi:
  1. Bahasa Indonesia,
  2. BahasaInggris,
  3. Matematika, dan
  4. Ilmu Pengetahuan Alam (IPA);
2. Mata Pelajaran UN SMA sederajat meliputi:
  1. Bahasa Indonesia,
  2. Bahasa Inggris, dan
  3. Matematika;
3. Mata Pelajaran UN SMK meliputi:
  1. Bahasa Indonesia,
  2. Bahasa Inggris,
  3. Matematika, dan
  4. Kompetensi Keahlian Kejuruan.
C. Standar Kelulusan:
  1. memiliki nilai rata-rata minimal 5,50 untuk seluruh mata pelajaran yang diujikan, dengan nilai minimal 4,00 untuk paling banyak dua mata pelajaran dan minimal 4,25 untuk mata pelajaran lainnya;
  2. khusus untuk SMK, nilai mata pelajaran Kompetensi Keahlian Kejuruan minimal 7,00 dan digunakan untuk menghitung rata-rata UN.
Udah tau jadwalnya khan!!! Ga bingung ato bertanya-tanya lagi khan sekarang tinggal siapkankan otak, mental dan fisik untuk menghadapi UN tersebut.

Selamat Belajar ................................

Satu hari tanpa internet

Kemaren, tepatnya tanggal 22 Desember 2008 adalah 1 hari saya tanpa internet. Tidak ada browsing, downloading, blogwalking atau apalagi posting. Bahkan laptop saya aja tidur pulas kameren, tak tersentuh sama sekali. Penyebab utamanya adalah karena kemaren saya kecapean dan yang paling kacau adalah jaringan telpon kemaren putus.

Putusnya jaringan telpon sebenarnya tidak terlalu lama, cuma dari jam 6 sore sampai jam 8 pagi tadi (ga tau juga pastinya). Tapi karena pemutusan sementara jaringan telpon itu tanpa konfirmasi sebelumnnya. Awalnya bingung juga, apa karena kabel atau masalah lain. Tapi setelah diteliti, ternyata ada masalah dengan jaringan telepon. Jaringan teleponnya mati alias tidak berfungsi, otomatis sinyal ADSL pada modem juga tidak terdeteksi.

Ternnyata 1 hari tanpa internet, aneh juga..........

Sedikit Tips untuk anda yang menggunakan speedy, jika sinyal ADSL anda putus tiba-tiba padahal jaringan telepon normal. Coba untuk melakukan sambungan telepon ke telp anda tersebut atau sebaliknya. Biasanya cara ini berfungsi, penyebab putusnya sinyal ADSL adalah karena longgarnya kabel atau ada kabel yang rusak. Jika kejadian tersebut sering terjadi, hubungi aja petugas telkom dan minta mereka untuk memperbaikinya.

Pelidangan: Bisakah Kita Menulis di Blog dengan Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar?

Pelidangan: Bisakah Kita Menulis di Blog dengan Bahasa Indonesia yang Baik dan Benar?

Download Yahoo Messengger 9


Beberapa hari ini temen saya ada yang minta file install untuk yahoo messengger, tapi dengan entengnya saya jawab supaya download aja di internet. Tapi dia komplain, karena downloadnya ga pernah selesai katanya, putus ditengah jalan. Mungkin karena koneksi internetnya.
Yaa, memang sekarang instan messenger udah ngetrend, apalagi dengan kemudahan dan keunggulannya. Yahoo messengger banyak jadi pilihan karena beberapa kelebihan :
  1. Lebih menarik
  2. Bisa ngobrol langsung
  3. Ada fasilitas Konferensi (Ngobrol dengan beberapa teman sekaligus)
  4. Bisa Kirim SMS
  5. Bisa kirim File
  6. Ada Fasilitas webcam
  7. dll
Daripada repot instal langsung dari situs yahoonya, mending Klik disini aja untuk mendowload File Install Yahoo Messengger

UU Badan Hukum Pendidikan = Komersialisme Pendidikan

Pada tanggal 18 Desember 2008, DPR secara resmi telah mengesahkan RUU Badan Hukum Pendidikan (BHP) menjadi Undang-Undang. RUU yang sejak awal menuai kontroversi ini tetap saja disyahkan oleh wakil-wakil rakyat di DPR.

UU BHP akan diterapkan untuk Perguruan Tinggi di Indonesias, UU BHP akan memberikan otonomi kepada perguruan tinggi untuk mengatur segala sesuatunya sendiri termasuk sumber dan penggunaan keuangan.
UU BHP adalah cermin tidak bertanggung jawabnya pemerintah dalam urusan pendidikan, pemerintah tidak mau lagi ikut campur termasuk dalam hal dana untuk pendidikan tinggi. Ada beberapa hal yang saya khawatirkan dalam penerapan UU BHP ini, antara lain :
1. Mahalnya Biaya Pendidikan
Dengan adanya kewenangan dalam menentukan sumber dana untuk perguruan tingginya, pihak rektorat perguruan tinggi bisa menetapkan biaya/iuran yang tinggi untuk mahasiswa. Hal ini karena pemerintah tidak lagi membantu dalam biaya operasional perguruan tinggi.
Perguruan Tinggi (PT) bebas menentukan item-item biaya operasional yang nantinya harus dibayar oleh mahasiswa. Nantinya, hanya orang-orang berkanton tebal saja yang bisa kuliah dan mendapat pendidikan lebih baik.
Dirjen Dikti dalam sebuah wawancara di Trans 7, pernah mengatakan "Jika gajah Mada punya 50.000 mahasiswa, Gajah Mada Wajib mencari 10.000 anak-anak miskin yang berpotensi untuk kuliah disana". Pernyataan itu menurut saya cuma mimpi dan akan jadi ajang penyelewengan. Mekanisme apa yang bisa menjamin kebijakan seperti itu, alih-alih beasiswa untuk orang miskin, nantinya kebijakan seperti itu akan jadi lahan korupsi dalam bagi orang kaya yang ingin kuliah lebih murah dengan membayar suap pada oknum di PT.
Saat ini saja biaya pendidikan sudah mahal, di Unlam saja dibutuhkan dana 2 juta - 5 Juta untuk uang masuk (tergantung Program studi). Belum lagi iuran semester yang rata-rata 1 juta/semester.
2. Menambah Lahan Korupsi
Walaupun ada jargon tentang transparansi dalam UU BHP, tetap saja ini tidak bisa dipercaya. Seperti yang kita ketahui bersama, Negara kita adalah negara korup. Tidak mudah untukmembasmi korupsi yang sudah jadi musuh negeri ini, buktinya masih banyak pejabat, anggota DPR atau bahka hakim yang tertangkap.
Dengan otonom yang penuh dalam penerimaan dan pengeluaran, maka semua dana yang masuk serta penggunaanya masih bisa saja dikorupsi. Jika sudah ada sistem, maka sistem itupun bisa "diakali". Jika ada BPK atau akuntan publik, itu juga masih bisa disuap. Jadi intinya BHP,a kan melahirkan tunas korupsi di dunia pendidikan.
3. Tidak adanya standar perguruan tinggi
Otonomi penuh termasuk untuk kurikulum dan sistem pendidikan akan mengakibatkan hany PT yang aktif dan kreatif akan lebih maju dan PT yang pasif akan tertinggal. Hal itu menyebabkan semakin nyatanya ketimpangan kualitas pendidikan antar PT.
Tidak itu saja, PT yang pasif kan ditinggalkan oleh mahasiswa sehingga jumlah mahasiswanya sedikit dan kemungkinan Palilit seperti tercantum dalam UU BHP bisa terjadi. Kalau sudah begini mending ga usah ada Perguruan Tinggi Negeri.

UU BHP sudah diterapkan, kita hanya bisa melihat bagaimana aplikasinya nanti. Kita Tungg Saja!!!

Banjar & Banjir

Fenomena ini terjadi sejak hari sabtu tanggal 13 Desember 2008, air sungai pasang lebih tinggi dari biasanya yang mengakibatkan air menggenang di sebagain ruas Jalan Jalan utama sepert kayutangi, Jl. Jendral Sudirman (dekat Taman Siring), Jl. Zapri Zam-Zam, Jl. Lambung Mangkurat, dan beberapa Jalan Kecil atau Lingkungan. Air tersebut juga sudah mulai nakal dengan masuk ke dalam rumah yang lantainya mempunyai elevasi rendah. Sehingga cukup merepotkan karena bukan cuma air yang masuk, tapi juga lumpur yang tersisa saat air surut.
Sejak dulu memang Banjarmasin dikenal sebagai Kota Seribu Sungai, tapi karena pembangunan dan alih guna fungsi lahan banyak sungai yang kecil yang sekarang hanya manjadi selokan saja atau sudah menjadi hilang karena timbunan. Hal ini tentu saja mengakibatkan pengurangan daerah resapan air yang ada, apalagi Kota Banjarmasin memang berada dibawah permukaan laut.
Apalagi saat ini banyak sekali Ruko yang dibangun, pembangunan Ruko yang kebanyakan menggunakan sistem urug untuk fondasinya sangat berpengaruh terhadap hilangnya kemungkinan area tersebut menjadi resapan air. Saking banyaknya Ruko di Banjarmasin, saya cendrung menyebut Kota ini sebagai “Kota Seribu Ruko”. Walaupun ada Perda yang mengatur bahwa pembangunan Ruko harus dengan sistem panggung, tetapi tetap saja para Kontraktor membangun dengan sistem Urug karena alasan praktis dan ekonomis. Untuk pengawasan, pihak Pemko sepertinya masih lemah, seperti biasa Perda kan dibuat untuk “dilanggar” atau “diakali”.
Sungai-sungai di Banjarmasin kecuali Alur Sungai Barito, hampir tidak pernah mengalami pengerukan. Padahal sedimentasi sungai terus terjadi, akibatnya kedalaman sungai itu terus berkurang dan volume sungai dalam menampung air juga berkurang. Ditambah dengan curah hujan yang tinggi, tentu ini menjadi pasangan yang sangat serasi dalam melahirkan Banjir Kecil di Kota Banjarmasin.
Sampai saat ini, belum ada tindakan yang konkrit dari Pemerintah Kota Banjarmasin dalam mangatasi masalah yang telah menyebar ke seluruh Kota. Semoga Pemko bisa mencari solusi secepatnya, dan tidak hanya memikirkan masalah mutasi besar-besaran karena perubahan SOTK yang akan dilakukan pada Akhir Desember ini saja.

Fungsi Macro Terbilang pada Microsoft Excel


Berikut ini adalah Macro untuk Microsoft Excel bagi anda yang ingin menggunakan fungsi terbilang di MS Excel. Fungsi ini sangat berguna untuk dan membuat kwitansi, laporan keuangan dan lain-lain.
Caranya adalah sebagi berikut :
1. Buka program Microsoft Excel
2. Ubah pengaturan macro security, klik menu Tool > Macro > Security selanjutnya pilih Medium atau Low kemudian lalu klik OK dan tutup program Microsoft Excel
3. Buka kembali program Microsoft Excel-nya
4. Lalu klik menu Tool > Macro > Visual Basic Editor (tekan Alt+F11)
5. Setelah muncul jendelanya, klik kanan pada item VBAProject (Book1) yang terdapat pada jendela sebelah kiri, kemudian pilih Insert > Modul
6. Ketik script di bawah ini pada kotak isian modul tersebut (”Book1 - Module1 (Code)”) atau lebih mudahnya bisa Anda copy-paste kode berikut ini :

Option Explicit

Public Function TERBILANG(x As Double) As String

Dim tampung As Double

Dim teks As String

Dim bagian As String

Dim i As Integer

Dim tanda As Boolean

Dim letak(5)

letak(1) = "RIBU "

letak(2) = "JUTA "

letak(3) = "MILYAR "

letak(4) = "TRILYUN "

If (x <>

TERBILANG = ""

Exit Function

End If

If (x = 0) Then

TERBILANG = "NOL"

Exit Function

End If

If (x = 1E+15) Then

TERBILANG = "NILAI TERLALU BESAR"

Exit Function

End If

For i = 4 To 1 Step -1

tampung = Int(x / (10 ^ (3 * i)))

If (tampung > 0) Then

bagian = ratusan(tampung, tanda)

teks = teks & bagian & letak(i)

End If

x = x - tampung * (10 ^ (3 * i))

Next

teks = teks & ratusan(x, False)

TERBILANG = teks

End Function

Function ratusan(ByVal y As Double, ByVal flag As Boolean) As String

Dim tmp As Double

Dim bilang As String

Dim bag As String

Dim j As Integer

Dim angka(9)

angka(1) = "SE"

angka(2) = "DUA "

angka(3) = "TIGA "

angka(4) = "EMPAT "

angka(5) = "LIMA "

angka(6) = "ENAM "

angka(7) = "TUJUH "

angka(8) = "DELAPAN "

angka(9) = "SEMBILAN "

Dim posisi(2)

posisi(1) = "PULUH "

posisi(2) = "RATUS "

bilang = ""

For j = 2 To 1 Step -1

tmp = Int(y / (10 ^ j))

If (tmp > 0) Then

bag = angka(tmp)

If (j = 1 And tmp = 1) Then

y = y - tmp * 10 ^ j

If (y >= 1) Then

posisi(j) = "BELAS "

Else

angka(y) = "SE"

End If

bilang = bilang & angka(y) & posisi(j)

ratusan = bilang

Exit Function

Else

bilang = bilang & bag & posisi(j)

End If

End If

y = y - tmp * 10 ^ j

Next

If (flag = False) Then

angka(1) = "SATU "

End If

bilang = bilang & angka(y)

ratusan = bilang

End Function

7. Setelah selesai, simpan dengan nama file “TERBILANG.XLS” dan yang terakhir “close” Microsoft Visual Basic Anda.
Anda bisa mencoba fungsi yang baru Anda buat. Sebagai contoh coba anda isikan 9999 pada sel A1, lalu pada sel B1 tuliskan “=TERBILANG(A1)” maka setelah anda menekan enter akan muncul tulisan “SEMBILAN RIBU SEMBILAN RATUS SEMBILAN PULUH SEMBILAN ” pada sel B1.


sumber : http://u2see.wordpress.com

Budaya Banjar dalam Berhaji

Orang Banjar jika ingin melaksanakan ibadah haji melakukan persiapan yang cukup lama. Hal ini karena berhaji adalah rukun Islam terakhir yang sangat penting. Penting karena ibadah haji memerlukan dana besar dan fisik yang kuat serta diiringi mental baja. Jika salah satu unsur tersebut tidak terpenuhi maka seseorang yang akan berhaji dianggap tidak mampu. Jelas bagi Islam tidak diwajibkan.


Orang Banjar sebelum berhaji sudah mengumpulkan uang yang banyak. Mereka rajin menabung dengan berbagai macam cara. Ada dengan cara membeli emas setelah terkumpul uang dari berbagai usaha, ada juga denga cara ikut arisan. Namun tak jarang dengan cara menjual sebagian harta yang ada seperti tanah perkebunan atau persawahan demi pelunasan setoran haji.

Biasanya setelah yakin akan keberangkatan pada tahun yang akan datang, mereka akan belajar manasik haji pada orang yang dianggap Alim tentang haji. Orang ini biasanya benar-benar menguasai tentang bab haji. Dan orang ini sudah mempunyai izin untuk mengajarkan dari tokoh ulama terkenal di Kota Martapura.

Kegiatan belajar tentang haji atau yang dikenal olah orang dengan babul haji biasanya dilaksanakan di tempat guru tersebut. Mereka datang belajar tentang haji tersebut berkelompok. Tetapi adapula gurunya tersebut datang kerumah calon haji. Tentunya jika guru tersebut masih kuat memberikan pengajian.

Metode kegiatan belajar haji ini dipadukan antara teori dan praktik. Belajar teori biasanya diambil dari buku yang sudah sering digunakan. Buku tersebut dikarang oleh seorang Ulama terkenal Martapura yang sudah mengelurkan banyak buku. Ulama tersebut adalah Almukarram Haji Husin Kadri dari Tunggul Irang Martapura saudara dari Almarhun KH Badaruddin.

Ketika kepastian waktu pergi haji sudah didapat orang Banjar biasanya akan melaksanakan acara seremonail tertentu. Acara tersebut adalah selamatan dengan mengundang jiran setempat untuk satu kampung penuh. Mereka diminta untuk membaca solawat Nuriah satu Khatam. Pada kesempatan ini juga calon haji minta ampun dan maaf kepada semua yang hadir pada acara tersebut.

Menjelang keberangkatan haji, pada malamnya biasanya mereka juga melaksanakan salat hajat untuk keselematan ibadah haji. Kegiatan ini tidak mengundang tetangga yang terlalu banyak. Biasanya yang diundang cukup untuk muat rumah calon haji tersebut. Tengah malamnya ada lagi selamat haji yang khusus. Calon haji biasanya disuruh duduk ditengah orang yang ada pada saat itu. Biasanya yang hadir adalah keluarga dekat dan guru yang sudah mengajarkan haji. Setelah dibacakan doa maka calon haji akan ditampung tawari oleh keluarga dekat yang lebih tua. Keluarga ini dari paman ataau bibinya.

Besok harinya menjelang keberangkatan calon haji juga melaksanakan kegiatan selamatan. Cara ini memang unik. Calon haji kemabali duduk pada sebuah sarung yang dibuat lingkaran. Dibelakangnya ada keluarga calon haji yang nantinya bertugas menggantikan tempat duduk haji tersebut.

Setelah acara ritual baca surat Yasin dan lain sebagainya calon haji dan kelurga yang dibelakanya akan memegang secarik kertas secara bersamaan. Tangan calon haji tanpa menoleh kebelakang memegang kertas dari samping badannya sedang yang dibelakang ikut memegang juga . Kertas yang dpegang kedua orang tersebut adalah dua kalimat syahadat. Antara dua kalimat tersebut sebelumnya telah dipotong separuh. Hal ini agar nantinya mudah untuk merobeknya.

Saat waktu berangkat tiba dengan membaca doa tertentu namun pasti dan yakin berdirilah pelan-pelan calon haji sambil merobek potongan kalimat syahadat tersebut. Keluarga pengganti tempat duduk akan duduk sampai kira-kira calon haji tiba di lapangan terbang. Potongan untuk calon haji tentunya dibawa sedangkan potongan untuk pengganti duduk akan di masukkan pada stoples besar yang berisi air doa pada waktu selamatan. Atau ditempel pada stoples tersebut. Orang Banjar berkeyakinan selama dua kalimat syhadat itu tidak terpisah mereka yang berangkatpun tidak akan pisah dengan keluarganya.

Di depan rumah sudah siap tukang azan. Ia akan mengazankan saat calon haji keluar rumah menuju ke mobil. Mobilnya pun sudah disiapkan dengan ciri khas kain sarung membentang menyilang diatas kap mesin atau bagian depan mobil. Kain sarung ini biasanya disebut dengan kain bahalai.

Setelah calon haji meninggaalkan tanah air, setiap malam Jumat keluaarga calon haji akan mengadaakan selamatan. Mereka akan mengundang tetangga dekat dengan jumlahnya sesuai dengan kemampuan mereka. Mereka mengundang untuk solat magrib berjamaah. Setelah Solat magrib biasanyab akan dilaksanakan salat hajat diikuti dengan membaca surat yasin dan salawat Nuriah sekitar sepuluh kali. Setelah itu membaca doa untuk keselamatan haji. Sajian yang disuguhkan selain makan pokok juga kue khas Banjar seperti cinggkaruk, wajik, tape ketan, cincin, cucur, kalkoleh atau dodol.

Dari beberapa acara selamatan di atas yang sangat menarik adalah saat acara selamatan malam wukuf di Arafah. Acara selamatan ini selain acara dan suguhan yang biasa dilaksanakan pada malan Jumat, ditambah dengan acara baca Burdah dan diakhiri dengan suguhan tambahan Ketupat Bangsul.

Apa itu Ketupat Bangsul? Ketupat Bangsul adalah empat puluh jenis atau bentuk ketupat. Bentuknya antara lain selain segi empat ketupat biasa ada segi enam, segi delapan, pesawat terbang, burung dan berbagai jenis bentuk lainnya. Isi ketupat ini terdiri dari beras, santan kelapa dan sedikit garam. Ketupat ini dimakan dengan sayut urap. Sayur urap biasanya terdiri dari sayur-sayuran biasa ditambah dengan parutan kelapa muda yang sudah dibumbui khas urap.

Menjelang kedatangan jemaah Haji, keluarga haji akan sibuk mempersiapkan segala sesuatunya. Persiapan itu adalah pembuatan Kajang Laka. Kajang Laka ini adalah semacam atap dibuat khusus untuk Sang Haji memasuki rumahnya. Kajang Laka ini beratap Kain putih ditopang oleh beberapa bambu. Di bawah kajang laka terurai kain putih lagi.Panjang Kajang Laka ini sesuai dengan jarak antara jalan waktu turun dari mobil sampai pintu rumah. Kajang laka ini dihiasi dengan bunga-bunga barinting khas banjar yang terdiri dari bunga kenanga, melati dan mawar yang digantung di atasnya. Di lantainya di atas kain putih akan diletakkan uang recehan dari logam sepanjang kajang laka tersebut dengan jarak kira-kira setengah meter. Nantinya uang ini akan diperebutkan oleh mereka yang menyambut kedatangannya setelah Sang haji melewati.Di depan kajang laka ada pintu gerbang atau lawang sakiping yang di sina tertulis selamat datang jemaah haji dan doa semoga haji mabrur. Lawang sakiping ini berbentuk kubah mejid.

Di dalam rumah akan dihiasi dengan hiasan dan tulisan layaknya pesta perkawinan.

Saat kedatangan jemaah haji tiba, mereka akan disambut dengan senoman hadrah. Senoman Hadrah adalah seni khas Banjar Islami. Konon bagi mereka yang disambut dengan senoman hadrah ini rasanya sangat berbahagia melebihi ketika senoman hadrah mengiringi sang pengantin.

Ketika Sang haji datang ke perkapungan bersangkutan ia akan ke rumah orang tuanya lebih dalu atau ke kuburnya jika ia sudah meninggal dunia. Ini menandakan bahwa bakti dan syukurnya terhadap orang atas dapat ditunaikannya ibadah haji tersebut.Setelah itu baru kerumahnya. Biasanya orang kampung atau para keluarga akan menyambutnya dengan bertawaf untuk mengambil berkah dari tanah suci.

Sesampainya di dalam rumah akan diadakan lagi acara selamatan. Acara ini selain membaca doa selamat juga sang haji akan ditampung tawari oleh keluarganya seperti sebelum keberangkatan. Menu yang disajikan sedikit berbeda dari biasanya karena ada sepotong kurma walaupin kormanya sudah dibelikan sebelum di pasar setempat.
Akhir dari acara itu tentunya para tamu akan mendengarkan cerita sang haji di tanah suci sambil menikmati oleh-oleh dari tanah suci makkah tersebut. Damikianlah kiranya adat istiadat orang Banjar ketika pergi berhaji.

ditulis oleh : M Agustiannur
dimuat di Harian Radar Banjarmasin Edisi Selasa, 16 Desember 2008

Penggusuran = Arogansi Panguasa


Sebenarnya saya sudah pernah membahas tentang penggusuran PKL pada posting saya terdahulu. Tapi setelah melihat berita dari beberapa stasiun TV akhir-akhir ini, saya jadi agak gerah. Bagaimana anda melihat jeritan orang – orang miskin yang rumahnya digusuroleh aparat Pol PP Kota tertentu, tangisan pedagang kaki lima ketika barang dan lapak mereka dianggku ke truk Pol PP.
Penggusuran adalah bentuk arogansi pemerintah daerah yang tidak punya kreativitas dalam penyelesaian masalah sosial. Tidak ada PKL jika masyarakat bisa menjamin ketersediaan lapangan kerja bagi masyarakat ekonomi lemah yang menjadi kaum marginal di Negara ini. Masyarakat tidak akan melanggar peraturan, jika mereka bisa bekerja dengan layak dan sejahtera. Tidak tersedianya lapangan kerja formal yang memadai, menyebabkan banyak orang menjatuhkan pilihannya pada sektor informal seperti menjadi PKL sebagai sandaran hidupnya. Seandainya mereka bisa memilih, mereka juga tidak akan memilih sebagai PKL, mungkin mereka akan memilih pekerjaan di Kantor atau di pabrik. Tapi apakah pemerintah bisa menyediakan hal tersebut?
Bahkan dalam jangka waktu dekat menurut Depnakertrans, akan ada 17.000 karyawan pabrik yang akan di PHK karena tidak tahan dengan krisis global. Berlarut-larutnya tarik ulur kepentingan antara buruh dan pengusaha atas terbitnya SKB 4 Menteri, juga menggambarkan pemerintah telah gagal dalam memfasilitasi Buruh dan Pengusaha.
Perkampungan kumuh juga tidak akan menjamur diperkotaan jika Pemerintah punya solusi rumah murah yang mampu digapai oleh orang miskin. Mereka memilih hidup dibawah rumah yang kumuh daripada harus membayar ratusan ribu untuk rumah setiap bulannya, bagaimana mereka bisa memikirkan rumah, sedangkan untuk makan esok hari saja mereka tidak tahu.
Untuk masalah PKL. Seharusnya Pemerintah lebih peduli. Pemerintah seharusnya memberikan fasilitas dan membantu PKL. Banyak hal yang bisa dilakukan, diantaranya :
  1. Menyediakan tempat yang layak dan promosi gratis bagi lokasi PKL berdagang yang tidak menggangu lalu lintas sekaligus ramai oleh konsumen.
  2. Membantu sarana dengan memperindah tempat berjualan PKL, sehingga terlihat indah dan tidak kumuh.
  3. Membina PKL tersebut dalam menjaga kebersihan dan keindahan kota.
  4. Memberikan pelatihan tentang pelayanan yang baik dan membantu pariwisata daerah tersebut.
  5. Konsisten menjaga daerah-daerah yang belum tempati PKL dan segera membersihkannya sebelum tempat itu menjadi pusat PKL sehingga mudah dibersihakan
Untuk masalah pemukiman kumuh, ada beberapa solusi yang bisa diterapkan, diantaranya :
  1. Menyediakan perumahan layak yang murah, atau kalau bisa gratis untuk kalangan yang benar-benar tak mampu.
  2. Segera membersihkan kawasan yang disinyalir akan menjadi perumahan kumuh sehingga tidak menjadi besar.
Semua hal diatas semuanya ada karena masalah ekonomi, jadi masalah ekonomi lah yang harus diatasi oleh Pemerintah.
Tulisan diatas tidak dimaksudkan untuk menyinggung siapa pun, tetapi hanya untuk mengetuk pintu hati para penguasa agar lebih berempati dan adil pada kaum miskin, jangan menjadikan mereka musuh, tetapi manjadikan mereka saudara yang harus dibantu.

LKS 2009 Kategori Lomba Web Design

Hari Minggu tepatnya tanggal 14 Desember 2008, telah dilaksanakan LKS tingkat Propinsi Kalsel untuk lomba Web Design. Penyelengaranya adalah SMK Komputer Mandiri Banjarbaru yang berlamat di Jl. A. Yani Km. 33, 5 (Kampus STMIK Banjarbaru).
Sebenarnya rangkaian kegiatan telah dimulai hari sabtu, 13 Desember 2008 dengan pelaksanaan technical meeting. Technical meeting sendiri acaranya agak molor dari jadwal yang direncanakan, dari jam 9.00 mulia nya baru jam 10.00 Wita karena banyak peserta yang baru datang.
Pelaksanaan LKS hari ini juga sedikit terhambat karena hujan lebat yang mengguyur Kota Banjarbaru, untungnya kami datang tepat sebelum hujan turun. SMK Negeri 2 Banjarmasin kali ini mengirimkan 2 perwakilannya yaitu Sabrina Rudhini untuk Lomba Web Design dan M. Khairullah untuk lomba TKJ.
Berikut ini jadwal lomba Web Design LKS 2009 :
  1. Lomba Praktek. dilaksanakan hari Minggu 14 Desember 2008 mulai Jam 7.30 - 18. 20 Wita (10 jam)
  2. Lomba Teori dilaksanakan hari Senin 15 Desember 2008 mulai Jam 8.00 - 10.00 (2 jam)
Jadwal diatas sebenarnya berubah dari jadwal semula yang dibuat oleh panitia, karena alasan teknis pelaksanaan.
Satu hal yang yang agak menjengkelkan dari LKS setiap tahunnya adalah pelaksanaan yang terkesan mendadak, sehingga persiapanpun dilakukan dalam waktu sesingkat mungkin. Semoga tahun depan panitia khususnya Dinas Pendidikan Propinsi Kalimantan Selatan ini lebih baik lagi.

Pengaruh Positif nge-Blog

nge-Blog bagi sebagian netter adalah suatu yang wajib. Tiap hari mereka mengolah, memposting, mengedit atau mengatur lay-out blog mereka. Untuk blog ini saja, saya telah ganti template 3 kali. Memang manusia itu tidak pernah puas dan ingin suatu yang lebih baik. Aktivitas wajib dari ngeblog adalah posting. Bahkan untuk menjaga rating blog kita di google, kita harus memposting minimal 2 buah dalam sehari.

Ternyata aktivitas posting ini juga mambawa hal positif dalam diri seseorang, antara lain :
  1. Membuat kemampuan orang dalam imajinasi bahasa meningkat, hal ini ditunjukkan dengan penggunaan kosakata yang semakin beragam dalam posting dan gaya bahasa yang dipakai,
  2. Meningkatkan kemampuan berpikir spontan. Ini bisa dilihat dari kecepatan kita dalam berpikir spontan ketika menulis isi posting, jika anda tidak suka melakukan copy paste isi blog dari web lain tentu anda akan merasakan ini.
  3. Open Minded atau membuat orang untuk berpikir terbuka. Jika kita sedang melakukan posting yang berbobot, sebelumnya kita cendrung untuk membaca dan mencari informasi tentang tulisan kita tersebut. Ini membuat kita menjadi terbuka terhadap hal-hal baru, selama hal itu dalam koridor yang positif.
  4. Sebagai sarana untuk menyalurkan opini, aspirasi, uneg-uneg, curhat, ide, protes atau wadah untuk berbagi cerita sehari-hari. Hal ini membuat kita punya sarana untuk menyalurkan pemikiran kita dalam bentuk dan tulisan, tentunya ini akan sedikit banyak mengurangi stress yang dialami.
  5. Menambah Teman, semakin banyak para blooger di Indonesia memunculkan banyaknya komunitas blogger di Indonesia, baik atas dasar kesamaan daerah, hoby dan laian-lain. Positifnya, jika kita nge-blog kita juga bisa menambah teman kita.
  6. Menambah Penghasilan. Bagi yang sudah lamaberkecimpung dalam dunia Blogging, tentunya sudah tahu dengan hal ini. Banyak cara menambah penghasilan dari blogging seperti Google adsense, Affiliate Program, Review dan lain-lain. Bahkan mungkin kita sudah sering mengenal istilah "Monetize Your Blog"
Mungkin itu dulu sedikit tulisan dari saya, semoga bisa berguna dan bisa menambah minat orang dalam nge-Blog. Bagi para Blogger, Terus Maju Blogger Indonesia.

Beasiswa Kuliah ke Luar Negeri

Mungkin banyak dari kita yang bercita-cita untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, dan tidak sedikit pula yang ingin kuliah ke luar negeri. Banyak kendala untuk melaksanakan cita-cita mulia tersebut, salah satunya adalah masalah biaya.
Tapi sekarang anda tidak perlu khawatir lagi, karena sudah ada situs beasiswas1.com. Disitus ini anda akan mendapatkan info beasiswa S1 serta banyak info beasiswa terbaru yang anda cari. Situs ini terbilang lengkap, karena selain info beasiswa terbaru, juga tersedia panduan untuk memilih negara dan beasiswa s1 apa yang cocok buat anda.
Terdapat ratusan info beasiswa terbaru dari berbagai negara yang dapat anda pilih, dari benua eropa, amerika, jepang dll. yang pasti anda hanya perlu menyiapkan mental dan kemampuan anda untuk mengikuti beasiswa tersbut.
Satu hal lagi yang harus anda ketahui, info yang tersedia di sini sebagian besar dalam bahasa inggris, jadi bagi anda yang mau ikut beasiswa, harus lancar bahasa inggrisnya. Pendidikan di luar negeri sekarang bukan lagi impian

Internetan Murah dengan FlexiPDN


Kabar gembira bagi anda pengguna Flexi yang ingin internetan, sekarang Flexi juga bisa digunakan untuk internetan murah. Jika dulu kalau pengen internet dengan CDMA, biasanya kita memakai kartu starone dari indosat, kini sudah ada pilihan lain dari Telkom.

Layanan internet dengan Flexi disebut dengan Flexi PDN (Packet Data Network). Layanan ini bisa digunakan oleh anda pengguna flexi dengan Modem CDMA 2000-1x atau Handphone Flexi yang bisa menjadi modem.
Harga yang ditawarkan juga cukup kompetitif, jika dulu tarif dipatok adalah Rp. 3 /kb maka sekarang tarif itu menjadi Rp. 1/kb, dan bagi anda yang lebih suka memakai internet b erdasarkan waktu (Time Base), tarif yang ditawarkan adalah Rp. 75/menit atau Rp. 4.500/jam.
Berikut ini cara mengaktifkan layanan FlexiPDN :
1. Time Base (Internetan berdasarkan Waktu)
Number : #777
Username : telkomnet@flexi-time
Password : telkom
2. Volume Base (Internetan berdasarkan Volume data)
Number : #777
Username : telkomnet@flexi
Password : telkom
Dari segi kecepatan, FlexiPDN menggunakan teknologi CDMA 2000-1x yang secara teknis kecepatannya bisa mencapai 153,6 kbps.
Semoga layanan ini bisa menjadi pilihan bagi pengguna internet dan layanan yang diberikan oleh vendor lebih baik lagi, untuk kepuasan pelanggan

BORNEO Go OPEN SOURCE


Hari kamis tanggal 27 Nopember 2008, dilaksanakan seminar Aplikasi Open Source dalam Kurikulum Tehnik Informasi & Komunikasi (TIK) di Tingkat Pendidikan Dasar,
Menengah dan Perguruan Tinggi Serta Manfaatnya Bagi Lembaga Publik & Dunia Usaha/Industri yang diselenggarakan oleh BORNEO Go OPEN SOURCE yang nara sumbernya adalah Dr. ONNO W. PURBO serta orang dari Departemen Hukum dan HAM.
Acara ini dihadiri oleh lebih 150 orang yang terdiri dari perwakilan ICT di Kalsel, Mahasiswa, Umum, Guru dan Siswa SMKN 2 Banjarmasin.Acara dibuka sekitar Pukul jam 9.30. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan oleh Departemen Hukum dan HAM tetang HAKI (Hak Atas Kekayaan Intelektual). Pemaparan tersebut dilanjutkan dengan tanya jawab.
Sekitar Jam 11, acara dilanjutkan oleh penyampaian materi oleh Dr.Onno W. Purbo. Pada session pertama ini beliau hanya memaparkan tentang pentingnya Open Source dan kelemanan Windows.
Jam 21.30, acara dihentikan sementara dengan makan siang.Kira-kira jam 13.30, acara dilanjutkan lagi dengan pengenalan Linux Ubuntu serta cara instalasinya dan cara pemakaiannya. Acara ini cukup seru dan dihibur oleh joke-joke oleh Pak Onno yang membuat suasana jadi rame. Karena kepala pusing, saya ga bisa mengikuti seminar ini hingga selesai, dan sekitar jam 2. siang saya pulang ke rumah

Wisata Alam Bajuin


Rasanya cukup lelah beraktivitas pada bulan-bulan ini, rasanya perlu rehat sebentar untuk menghilangkan stres akibat kerjaan yang bertumpuk. Bersama siswa Anak kelas XI Multimedia SMK N 2 Banjarmasin, saya memutuskan untuk berwisata ke Bajuin. Hampir saja kegiatan ini gagal, hanya gara-gara para siswa sudah gak semangat lagi dan adanya beberapa orang siswa yang memang tidak bisa ikut.
Kegiatan memang agak mendadak karena persiapan sangat singkat, tapi akhirnya jadi juga. Sejak jam 7 pagi, kami berkumpul di depan Gedung Wanita sambil mengumpulkan anggota rombongan. Setelah menunggu beberapa orang, pada jam 8.15 kami bisa berangkat dari Banjarmasin menuju Pelaihari.
Setelah menempuh hampir 2,5 jam perjalanan, kira-kira Jam 10.30 kami tiba di Objek Wisata Bajuin Pelaihari. Setelah membayar tiket masuk dan parkir bis, kami langsung mendaki menuju lokasi.
Ditengah perjalanan, salah seorang siswi minta di Foto yang bernama sofa, waktu difoto tiba-tiba ada serangga yang menggigitnya (ga tau serangga apa). Akibatnya dia kesakitan, dan segera diobati dengan minyak angin.
Diawal pendakian, kami disambut oleh jajaran puluhan anak tangga, enak juga sih mendaki tangga ini. Tapi saking jauhnya, tetap aja mendakinya cape dan buat nafas ngos-ngosan, sampai-sampai kami sempet beberapa kali berhenti untuk beristirahat.
Setelah 15 menit, kami sampai juga ditempat yang cukup bagus, dimana ada batu besar dengan view pemandangan yang cukup indah. Kami beristirahat sejenak sambil foto-foto.
Setelah itu kami melanjutkan perjalanan lebih ke atas lagi, jalanya cukup terjal dan menuntut kewaspadaan tingkat tinggi. Ternyata perjuangan kami itu berbuah manis juga, sampai juga kami di sungai kecil dengan batu-batu kecil dan besar. Suasananya cukup asri, dengan pepohonan yang cukup rindang.
Awalnya beberapa siswa cuma mencelupkan kaki sambil main-main air saja, tapi akhirnya mandi juga. Bahkan ada siswa yang bernama Aman mendapatkan kejutan, dia bukan hanya mandi dengan air, tapi dengan telur + tepung, karena pada hari itu dia ulang tahun. Lama juga kami bermain air disitu.
Karena tidak membawa baju ganti dan membawa kamera, saya ga ikut mandi seperti yang lain. Saya cuma melatih kemampuan fotografi saya, dan yang jadi modelnya adalah para siswa itu sendiri. Cukup lama juga sama melakukan aksi jepret menjepret.
Repot juga memperhatikan tingkah laku siswa yang macem-macem. Ternyata ada 2 orang siswa yang kena Balimanan (Penyakit kulit dimana orang menderita bentol-bentol diseluruh tubuh). Dan si Sofa yang tadi disengat serangga, tambah parah bengkaknya. Karena sudah ada 3 orang yang sakit, kami putuskan untuk mengakhiri acara mandi-mandi disana dan tidak jadi menuju ke air terjun.
Kami pun turun ke bawah lagi, sambil istirahat dan makan – makanan seadanya + ganti baju. Karena bengkaknya sofa tambah parah, kami akhirnya turun kembali kebawah lagi karena sudah banyak siswa kelaparan dan kedinginan.
Sementara siswa makan siang, saya dan beberapa siswa iseng ke bawah untuk melihat sungai disana. Ternyata sungai disana tak kalah bagusnya, kamipun bermain-main lagi disana. Karena sudah ganti baju, maka siswa-siswa itupun ga bisa mandi lagi.
Setelah puas main-main disana, jam 2 sing kami pulang ke Banjarmasin. Penasaran juga sih, karena kami belum sampai ke Air Terjun Bajuin. Mungkin lain kali kami kesana lagi.

Study Tour ke PT. Grafika Wangi Kalimantan

Hari senin tanggal 17 November 2008, saya bersama siswa-siswi Program Keahlian Multimedia SMK Negeri 2 Banjarmasin berkesempatan melaksanakan study tour dengan mengunjungi Perusahaan percetakan terbesar di Kalimantan Selatan yaitu PT. Grafika Wangi Kalimantan.


Bersama dengan 35 orang siswa, saya dan 1 orang guru lain (M. Amin A.Md) berangkat dari SMK Negeri 2 Banjarmasin sekitar pukul Jam. 9.40. Dengan menumpang Bis kecil yang sebenarnya berkapasitas 28 orang, tetapi karena ada 37 orang, mau tidak mau siswa ada yang harus duduk bertiga dan ada yang harus duduk di selasar bis, bahkan saya dan seorang murid saya memilih untuk berdiri sepanjang perjalanan daripada desak-desakan sama yang lain.

Sekitar Jam 10.35 rombongan study tour sampai di Pabrik PT. Grafika Wangi Kalimantan yan beralamat di Jalan Liang Anggang Km. 21. Tanpa menunggu lama, pihak Grafika Wangi Kalimantan yang diwakili oleh Pak Maejen langsung menyambut rombongan kami. Sebelum melakukan study tour, ada beberapa pengarahan yang dijelaskan oleh Pak Maejen (bagian SDM) dan Kepala Bagian Produksi (Maaf! lupa namanya, ngga sempat mencatat). Setelah Pengarahan sekitar 10 menit, Study Tour di lanjutkan, untuk mempermudah pelaksanaan kelompok dibagi 2 yaitu kelompok cowo dan cewe. Kelompok Cowo didampingi oleh Pak Mekki dan saya sendiri, sedangkan kelompok cewe didampingi oleh Pak Amin dan seorang pegawai PT. GWK.
Kunjungan kelompok cwo dimulai dengan melihat bahan yang digunakan. Pada saaat masuk, kami langsung disambut oleh gulungan kertas bahan untuk pencetakan koran. 1 roll kertas berukuran besar itu mempunyai berat setengah ton. Dilanjutkan dengan melihat mesin pencetak koran. Untuk pencetakan koran, kertas yang digunakan adalah kertas roll. Untuk koran warna, setiap lembar kertas akan melalui empat proses cetak warna yaitu cyan, magenta, yellow, black. Sedangkan untuk cetak hitam putih, hanya 1 kali proses cetak. Kalau nggak salah mesin ini bisa mencetak 6000 lembar / jam. Karena kami datang sing hari, kami nggak bisa melihat langsung proses produksi koran. Produksi koran dilaksanakan jam 20.00 s/d 04.00, PT. Grafika Wangi Kalimantan setiap harinya mencetak (3 Koran Harian, yaitu Banjarmasin Post, Metro Banjar dan Kompas.
Setelah mendapatkan penjelasan tentang mesin cetak koran, kami melanjutkan kunjungan kami dengan melihat mesin-mesin dan ruang yang lain diantaranya :
1. Mesin cetak 1 warna
2. Mesin cetak 2 warna
3. Mesin Plong (Mesin Pemotong untuk kemasan)
4. Mesin Potong kertas (Kecil dan Besar)
5. Mesin Laminasi
6. Mesin Pembuat Plat Film
7. Mesin Pembersih Plat Film
8. Ruang desain grafis
Rata-rata mesin tersebut didatangkan dari jerman, dengan perawatan yang baik, bahakan ada mesin yang berusia 20 tahun. Setalah puas bekeliling, kami pun beristirahat.Lagi-lagi kami mendapatkan layanan yang baik dari PT. GWK, kami dapat snack untuk menghilangkan hasu dan dahaga, sudah dapat ilmu yang berharga terus dikasih snack ngobrol dengan bagian pemasaran dan Pak Maejen dari bagian SDM, Pak Maejan mengatakan, PT. Grafika Wangi Kalimantan bisa mengerjakan berbagai macam cetakan kecuali uang. Setelah selesai beristirahat, siswa – siswi serta Pak Amin (tidak termasuk saya) menyempatkan diri berfoto bersama Pak Maejen sebagai kenang-kenangan. Sekitar jam 11.35 kami meninggalkan PT. Grafika Wangi Kalimantan untuk kembali ke sekolah. Alhamdulillah Jam 12. 15 kami bisa sampai dengan selamat di Banjarmasin.
Hari yang melelahkan, tapi sebanding dengan ilmu dan pengetahuan yang didapatkan. Terimakasih kepada PT. Grafika Wangi Kalimantan atas kesempatan untuk menimba ilmu disana dan layanannya yang sangat baik.

Pembunuh No.1


Ini bukan cerpen atau kisah dari film-film mandarin. Posting ini adalah pembahsan mengenai pembunuh, teroris dan iblis no. 1 yang meresahkan dan merusak bangsa ini. Pembunuh Nomor 1 itu dalah barang yang disebut NARKOBA. Narkoba dengan segala jenisnya seperti narkotik, shabu-shabu, ekstasi, heroin, ganja dan teman-temannya adalah mush polisi di semua Negara. bahkan dinegeri Paman Sam, negara super power itu perlu membuat sebuah unit khusus yang bernama DEA untuk mengatasi dan membasmi Narkoba.

Mungkin ada yang bingun kenapa NARKOBA saya sebut sebagai pembunuh nomor 1, itu karena banyaknya korban. KapanLagi.com menyebukan bahwa 15.000 orang meninggal pertahun disebabkan oleh narkoba. Narkoba merusak jaringan tubuh khususnya otak pemakainya sehingga tanpa sadar pengguna narkoba tersebut mengalami kerusakan otak dan jaringan yang akhirnya mengakibatkan meninggal dunia. Bukan saja perusakan secara fisik yang diakibatkan oleh narkoba melainkan kerugian secara finansial. Berapa milyar anggaran yang harus disiapkan oleh suatu negara untuk memberantas narkoba, Tidak sedikit uang yang harus dikeluarkan oleh orang tua untuk merehabilitasi anaknya yang terkena narkoba. Dan akibatlain yang tidak kalah ngerinya adalah rusaknya hubungan antar anggota keluarga. Seorang anak yang patuh bisa menjadi berani dan melawan pada orang tuanya jika sudah terkena virus ini. Jika para pemuda sudah rusak, maka satu generasi dari suatu negara bisa hilang yang pada akhirnya menyebabkan negara itu lemah dan mudah dijajah oleh bangsa lain.

NARKOBA adalah musuh yang lebih berbahaya dibandingkan teroris, jika teroris seperti amrozi cs hanya bisa menghancurkan Paddy's cafe di Bali dan membom kedutaan Australia, dampaknya tidak akan lebih dari 5 tahun dan itupun tidak merusak seluruh tatanan kehidupan. Tapi Narkoba lebih bahaya lagi, tidak bisa diberantas dengan menghukum mati para pengedarnya saja. Dampaknya walaupun kecil tapi dengan perlahan tapi pasti NARKOBA telah dan akan merusak negeri ini dalam jangka waktu yang lama.

Sikap pemuda yang suka coba-coba, menjadi penyebab utama banyanya pengguna narkoba. Emosi yang labil dan tidak punya teladan yang baik menyebabkan meraka terjerumus kedalam lembah hitam Narkoba. Tanggung jawab semua pihak untuk membrantas narkoba, untuk Indonesia yang lebih baik!!!!

Pesta Rakyat

PAda hari sabtu tanggal 15 Nopember 2008 akan digelar sebuah acara yang bernama “PESTA RAKYAT”. Pagelaran yang diprakarsai oleh RADAR BANJARMASIN bekerjasama dengan Dinas Pariwisata Seni dan Budaya Banjarmasin.

Acara akan mengambil tempat di Halaman Gedung Sultan Suriansyah yang akan diisi oleh pagelaran seni tradisional banjar seperti Mamanda dan Musik Panting. bagi yang suka musik modern juga tidak akan kecewa, anda akan dihibur oleh band ibukota yaitu “WALI BAND”.

Selain pagelaran seni tradisional dan band, acara ini juga akan diisi oleh kegiatan lain. jadi bagi kamu yang ga sibuak dan ada waktu luang di hari sabtu, isi ada weekend-mu dengan datang dan menyaksikan pagelaran seni ini.

Internetan dengan Starone

Bagi anda suka mobile, tapi suka internetan. Mungkin internet dengan Modem dan kartu CDMA Starone bisa jadi pilihan. Dengan menggunakan modem CDN yang harganya antara Rp. 400.000 - Rp. 600.000 (tergantung merk) dan kartu perdana starone yang dibandrol dengan harga Rp. 12.000 anda bisa internetan dimana aja, asalkan masih dan sinyal starone di daerah anda. Walaupun sekarang sudah banyak warnet dan hotspot, tapi kadang kita masih perlu fasilitas internet yang selalu ready disaat kita perlukan.

Tersedia 2 paket untuk internet dari starone, yaitu Time Based dan Volume Based

1. Time Based

untuk mengaktifkan paket ini anda harus registrasi dengan cara ketik REG TIME dan kirim ke 799. Dengan paket ini anda bisa internetan dengan biaya Rp. 75/menit atau sama dengan Rp. 4500 / jam. Lumayan lah buat internetan dadakan atau kalau lagi males ke warnet.

1. Volume Based

Paket ini adalah paket default internet starone. Tapi jika anda telah mengaktifkan paket timebase dan ingin mengaktifkan paket ini kembali anda harus registrasi dengan cara ketik REG VOLUME dan kirim ke 799. Dengan paket ini anda bisa internetan dengan biaya Rp 3/kB. Tapi jangan banyak download kalau menggunakan paket ini, kecuali mau pulsa habis dalam waktu beberapa menit. Paket ini Sangat cocok buat chatting.

Untuk wilayah Banjarmasin, dari segi kecepatan cdma starone ini mungkin masih lambat. Tapi kembali lagi ke diri anda masing-masing

sumber :www.banjarmasinbungas.co.cc

Ikhlaskanlah diri anda menjadi orang yang baik

Ini adalah sebuah nasehat yang saya dapat dari sebuah acara di Metro TV, kalau tidak salah nama acaranya "Golden Ways". Sebuah acara tentang teori Motivasi. PAda saat itu yang dibahas adalah tentang Freeze dan Unfreeze (maksudnya tentang pentingnya manusia untuk berubah dan tidak diam seperti keadaaan sekarang).

Satu hal yang menarik adalah nasehat yang diberikan di akhir acara yang isinya sebagai berikut :

"IKHLASKANLAH DIRI ANDA MENJADI ORANG YANG BAIK DAN LIHAT APA YANG AKAN TERJADI PADA DIRI DAN SEKITAR ANDA"

sebuah nasehat yang sederhana, namun sarat makna. Tidak mudah untuk mengikuti naehat tersebut namun satu hal pasti, sesuatu yang baik pasti akan berbuah manis pula. Mari kita ikuti nasehat tersebut, supaya kita bisa menjadi insan yang lebih baik lagi

TELKOM SPEEDY atau TELKOM SLOWLY

Mungkin keluhan yang saya sampaikan ini saya seperti pelanggan speedy yang lain. Sudah sejak bulan agustus 2008 saya berlangganan speedy, saya tertarik berlangganan karena promo yang gencar dan iming-iming layanan yang lebih baik.
Pada saat saya mendaftar saya sangat tertarik dengan promo tentang Meningkatnya kecepatan internet yang katanya up to 1 Mbps. Saya ga tau apakah kecepatan internet yang katanya hingga 1 Mbps itu hanya ada di server telkom speedy saja, atau kecepatan yang bisa didapatkan pelanggan. Kalau itu cuma kecepatan yang ada di server telkom speedy saja, artinya ketika di distribusikan ke pelanggan akan lebih kecil. Makin banyak pelangggan, makin lambat kecepatan internet.
Pada saat jam-jam sibuk internet antara jam 10.00 – 24.00, internetnya lambat banget, untuk download file kecil aja bisa makan waktu lama karena kecepatannya Cuma 5 – 10 kbps. Untuk mendapatkan koneksi cepat, kita harus rela bangun pagi dini hari karena pada saat itu kecepatan download bisa mencapai 80 kbps. Apakan kecepatah download yang 1 Mbps itu cuma mimpi saja?
Ironi ini cukup meresahkan pelanggan, ditengah promosi yang gencar dari pihak telkom yang katanya sudah mendapatkan ISO untuk kepuasan pelanggan, ternyata belum bsia memuaskan pelanggan. Untuk masalah pemasaran, saya nilai telkom cukup berhasil karena pertambahan pelanggan yang cukup signifikan. Tapi jika masalah layanan ini tidak segera diperbaiki, pihak telkom sendiri yag akan rugi karena perlahan-lahan pelanggan akan mulai angkat kaki dari speedy.
Mungkin sudah saatnya pihak telkom mengubah iklannya, jangan memakai kata-kata up to 1 Mbps, kata-kata itu jelas menipu, karena itu membuat orang untuk bermimpi mendapatkan kecepatan internet hingga 1 Mbps. Lebih baik ubah menjadi minimum 100 kbps, tapi pelanggan benar-benar mendapatkan kecepatan yang seperti itu.
Tulisan ini bukan black campaign untuk menjatuhkan telkom, tapi murni keluhan saya sebagai pelanggan. Jika ada orang dari Telkom yang membaca hal ini, saya harap bisa memberi komentar dan penjelasannya. Maklum saya cuma orang awam.
Kalau Telkom tidak bisa memperbaiki layanannya, ubah aja nama program SPEEDY jadi SLOWLY

Manusia sebagai manusia?

Mungkin yang akan saya bahas kali ini agak sedikit filosofis dan membosankan, tapi paling tidak saya bisa berbagi kepada semua tentang hidup ini. Pernahkah anda berpikir sekali apa tingkatan tertinggi seseorang sebagai manusia?.

Jika dalam hal keagamaan, maka orang yang paling tinggi tingkatannya adalah orang yang paling bertakwa. Selalu melaksanakan perintah dan menjauhi larangan Allah. Dalam urusan finansial, orang pasti ingin menjadi orang kaya yang cukup hartanya. Untuk urusan pekerjaan, orang ingin meraih jabatan tertinggi dalam struktur organisasi perusahaannya. Untuk Urusan jodoh, orang ingin dapat jodoh dengan fisik yang sempurna, mapan, pengertian, baik hati dan setia. Tapi pernahkah kita berpikir apa tingkatan manusia sebagai manusia itu sendiri?

Sebenarnya sudah lama saya ingin menulis hal ini, “Manusia sebagai manusia”. Berdasarkan hasi perenungan, saya mendapatkan jawaban terhadap pertanyaan itu, tingkatan tertinggi dari manusia sebagai manusia adalah manusia yang bijaksana.walaupun tidak pernah ada ukuran pasti mengenai kebijaksanaan, tapi itulah tingkatan tertinggi manusia sebagai manusia.

Bijaksana, mungkin kata-kata itu sudah bisa kita dengarkan. Tapi pernahkan kita mencoba untuk menjadi Bijaksana? Orang yang Bijaksana adalah orang yang mengerti akan keseimbangan kehidupan, bisa melihat permasalahan secara komprehensif, bisa menganalisa sesuatu dari dasar, menerapkan keadilan yang seadil-adilnya, jujur dan ikhlas menerima suatu keadaan, memberi manfaat kepada orang lain, bisa bertindak dan bertingkah laku sopan tanpa menyakiti hari orang lain dan terpenting adalah yang percaya bahwa Tuhan Maha Bijaksana dan berdoa semoga Allah juga memberikan kebijaksanaan kepada kita.

Jika kita sudah mengerti tjuan akhir kita sebagai manusia, kita akan lebih mudah menghadapi hidup dengan segala masalahnya. Kebijaksanaan memberikan kita kematangan mental, paling tidak kita bisa mengerti tentang kebahagiaan yang hakiki, bukan bahagia yang semu.

Semoga semua kita bisa belajar untuk lebih BIJAKSANA.

Penertiban PKL, Salah atau Solusi

Hampir tiap hari kita melihat berita di televisi tentang penggusuran dan penertiban PKL. Dikota-kota besar seperti Jakarta, Surabaya, Medan atau bahkan kota kita Banjarmasin, PKL memang telah menjadi pemandangan yang sering kita temukan di sekitar kita. Menjaga keindahan dan ketertiban lingkungan sering dijadikan alasan utama dalam penggusuran PKL. di Banjarmasin, penertiban PKL besar-besaran terjadi dikawasan jl. Zapri Zam-Zam, dimana puluhan kios PKL dihancurkan.
PKL atau dengan kata lain Pedagang Kaki Lima adalah para pedagang yang berjualan di pinggir jalan dengan mendirikan tenda tidak permanen atau rombong sederhana. PKL tumbuh dan berkembang di Kota-kota karena adanya tuntutan ekonomi dari masyarakat. Sulitnya mencari pekerjaan, rendahnya tingkat pendidikan adalah alasan mereka memilih profesi ini. Mereka lebih senang berjalan di pinggir jalan karena mudahnya akses pembeli yang pada akhirnya juga akan meningkatkan pendapatan mereka. Jika mereka berjualan di toko disebuah pasar, mereka takut jika harus membayar mahal untuk sewa toko. Sedangkan penghasilan mereka hanya cukup keperluan sehari-hari.
Sebenarnya pemerintah harus bersyukur dengan adanya PKL-PKL ini, setidaknya mereka telah berusaha sendiri dan berjuang untuk menafkasi diri dan keluarga mereka. Para PKL ini bukan pengemis, yang malas dan hanya mengandalkan belas kasihan dari orang lain. Pemerintah seharusnya menjalin hubungan baik dengan mereka, memberi fasilitas dan mendukung usaha kecil mereka agar bisa berkembang menjadi besar. Bukan malah sebaliknya, memusuhi dan menjadikan mereka tidak manusiawi.
Jika ada warga kota yang kelaparan, maka tanggung jawab pemeritahlah yang telah menelantarkan mereka. Kebanyakan Pemerintah Kota sekarang bersikap seolah acuh tak acuh pada warganya. jujur saja saya katakan, Kota Banjarmasin adalah Kota Miskin, karena kota ini tidak punya sumber SDA yang bsia dijual, hampir semua PAD hanya dari sektor jasa khususnya perdagangan. Ketidakikhlasan Pemko khususnya pemimpin tertinggi Kota ini dalam menerima "kemiskinan" itu, salah satunya ditunjukkan dengan sikap arogan degan memusuhi PKL. PKL bukan dianggap sebagai solusi dalam perekonomian masyarakat, PKL dianggap masalah dalam tata keindahan Kota, sehingga mereka harus dibasmi. Seharusnya pemimpin-pemimpin Kota ini sadar dan ikhlas menerima kondisi kota ini, jangan lari dari kenyataan. Wajar saja kalau ada walikota melaksanakan bersih-bersih, tidak ada yang dengan sukarela ikut membantu. Hanya karena tugas dan tanggung jawab saja mereka para PNS itu melaksanakan bersih-bersih, bukan dari rasa segan dan hormat pada pemimpin yang bijaksana.
Semoga nanti Kota Banjarmasin punya pemimpin yang sayang kepada rakyat miskin dan bersama-sama mendukung dan membangun Kota Banjarmasin

Gratis!!! Daftar Blog ke 50 Search Engine

Sudah punya situs? atau punya Blog? Sepi pengunjung, mungkin karena situs search engine seperti Google dan Yahoo belum memiliki data situs Anda. Coba ikuti petunjuk berikut untuk mendaftarkannya.

Ada banyak situs di internet yang bisa mendaftarkan situs atau blog netter di search engine, tapi sayangnya mesti bayar. Hasil penesuluran kami akhirnya menemukan situs yang gratis dan dapat diandalkan untuk masalah pendaftaran situs.

FreeWebSubmission namanya, situs ini dapat mendaftarkan situs atau blog netter ke lebih dari 30 search engine atau link directory. Netter cukup memasukkan nama situs atau blog serta alamat e-mail. Terms & condition juga harus dipatuhi oleh netter kalau ingin memakai jasa layanan dari situs ini.

Ada beberapa situs yang mesti di-approve secara manual oleh netter, dimana link approvalnya nanti akan dikirimkan lewat e-mail. Jadi setelah netter submit situsnya, jangan lupa mengecek e-mail.

Berikut 50 Search Engine & Driectory yang akan dimasukkan infromasi situs / blog netter:


Search Engine/
Directory
Alexa
Google
1. Yahoo! Search
2. Google
3. Live Search
4. Wikia Search
5. Open Directory
6. Cuil
7. Exalead
8. MavicaNet
9. GigaBlast
10. ScrubTheWeb
11. What U Seek
12. World Site Index
13. BusinessSeek
14. ExactSeek
15. EntireWeb
16. SearchMe
17. IllumiRate
18. 01WebDirectory
19. Amfibi
20. Wikidweb
21. SearchSight
22. AMRAY
23. Info Listings
24. Domaining
25. Amidalla
1
2
4
248
2,039
2,511
29,870
33,433
37,264
45,850
47,727
49,113
51,468
52,219
52,882
56,827
57,167
58,558
59,440
59,956
65,647
66,076
67,105
67,707
68,260
9
10
8
7
8
4
7
4
7
6
6
5
3
4
6
6
5
4
6
4
5
4
5
3
4

Search Engine/
Directory
Alexa Google
26. WebbieWorld
27. Arakne Links
28. Link Centre
29. Pedsters Planet
30. SonicRun
31. Anaximander
32. Info Tiger
33. Dramba
34. Zeezo
35. Thales Directory
36. Directory Storm
37. A1 Web Directory
38. Burf
39. NetInsert
40. Web Linker
41. Finest 4
42. Cipinet
43. Klottra
44. My Directory Live
45. FreshTV
46. ABD
47. SEagency
48. Nonar
49. The Living Link
50. Clickey
69,237
69,670
70,250
72,416
75,095
76,672
78,172
79,939
80,745
80,861
83,829
87,503
92,351
97,278
101,871
102,023
104,971
107,958
115,382
116,165
122,268
123,181
124,906
126,249
127,740
4
4
5
4
4
4
5
3
4
3
4
4
4
4
0
2
4
0
3
2
0
2
4
4
5

Download Rapidshare sepuasnya

Kalau kamu sering download Mp3 gratis atau Film gratis dari rapidshare dan nggak punya account premium alias yang free pasti sering kecewa kalau kena penalty, itu tuh harus nunggu beberapa menit untuk download lagi. Ya kalau disuruh nunggu 1 atau 2 menit, tapi kalau disuruh nunggu 50 menit lagi! hayo gimana tuh?! pasti sebel.

Berikut ada Tips dan trik untuk mengatasinya

Tips ini akan berlaku kalau kamu pakai ISP yang punya dynamic IP seperti Telkom Speedy. Pertama, download file mp3 atau film dari rapidshare seperti biasa. Kedua, kalau penalty alias disuruh nunggu beberapa menit muncul pakai tips ini. Matikan koneksi internet speedymu, trus connect lagi dan refresh halaman dari rapidshare pasti deh penalty tadi bakal hilang. Soalnya saat kita me-restart koneksi internet, kita bakal dapat IP baru (Ingat dynamic IP). Dengan IP baru ini, rapidshare bakal mengenali kita sebagai pengguna baru.

Peringatan Hari Jadi Kota Banjarmasin ke-482


Tak terasa Kota Banjarmasin telah memasuki usianya yang ke – 482 pada tahun 2008 ini. Hari Jadi Kota Banjarmasin diperingati setiap tanggal 24 September. Tapi karena tahun ini tanggal tersebut bertepatan dengan Bulan Ramadhan, maka peringatan secara meriah akan dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober 2008.
Peringatan kali ini mengambil Tema ”DENGAN JIWA DAN SEMANGAT HARI JADI KE – 482 KOTA BANJARMASIN TAHUN 2008 KITA TUMBUH KEMBANGKAN KEBERSAMAAN AGAR TERCIPTA KOTA BANJARMASIN YANG BUNGAS DAN KONDUSIF”. Semoga tema itu bisa dilaksanakan oleh Aparatur Pemerintah Kota Banjarmasin, DPRD Kota Banjarmasin dan mendapat dukungan dari seluruh warga kota ini.
Puncak Peringatan Hari Jadi akan dilaksanakan di Gedung Sultan Suriansyah, hal ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya dimana pelaksanaan biasanya bertempat di Balai Kota Banjarmasin. Mungkin ini disebabkan agar pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan baik tanpa terganggu oleh peringatan Hari Jadi
Satu hal yang unik dari peringatan tahun ini yaitu akan diadakannya Festival Kuliner Khas Banjar. Dalam Festival ini akan ditampilkan berbagai kue tradisional khas atau dalam bahasa banjar biasa disebut ”wadai”. Festival Kuliner Khas Banjar akan diikuti oleh Lima Kecamatan yang ada di Kota Banjarmasin yang masing-masing akan menampilkan kue yang berbeda. Dan yang paling menarik adalah anda bisa menikmati aneka wadai tersebut dengan GRATIS, tanpa dipungut biaya. Bagi anda warga Kota Banjarmasin yang punya waktu luang pada Hari Kamis tanggal 9 Oktober 2008, mari datang ke Gedung Sultan Suriansyah untuk melihat kekayaan Kuliner Khas Banjar dan mengikuti Acara Peringatan hari Jadi Kota Banjarmasin
Selain Festival Kuliner, Hari Jadi tahun ini juga aandimeriahkan oleh berbagai atraksi kesenian tradisional seperti : Madihin, Musik Panting, Bakuntau, Tarian, Kuda Kepang dan lain-lain.

Tanglong Ramadhan 1429 H

Pada malam tanggal 20 september 2009, kota Banjarmasin tampak padat dan ramai oleh warga yang duduk dan berdiri dipinggir jalan untuk menunggu sesuatu. ya, malam tadi memang dilaksanakan sebuah evnt wisata yaitu festival Tanglong Ramadhan 1429 H.
Tradisi Tanglong atau dalam bahasa banjar biasa disebut bedadamaran adalah sebuah tradisi menghisasi rumah dan jalan dengan lampu hias untuk menyemarakkan malam 10 terakhir Bulan ramadhan.
Festival Tanglong kali ini diikuri oleh 93 Peserta yang terdiri dari 54 Mobil dan 39 Sepeda Motor/Tossa. Memperebutkan hariah jutaan rupiah, antusias warga dalam mengikuti event ini cukup tinggi. rute yang dilalui oleh pasawai tanglong kali ini cukup panjang, yaitu dari Kantor Walikota - Jl. Lambung mangkurat - Jl. A. Yani - Jl. Gatot Subroto - Jl. Lingkar Utara - Jl. Sultan Adam - Jl. Cemara - Jl. Hasan basry - jl. S.Parman - Jl. Jendral Sudirman - Jl. lambung Mangkurat dan Fisnish kenbali di Depan Kantor walikota Banjarmasin.
Semoga acara ini bisa terus dilaksanakan demi menjaga budaya dan tradisi kita

Pasar Wadai Ramadhan 1429 H

Waktu berjalan begitu cepat, tak terasa kita sudah memasukai bulan suci ramadhan 1429 H. Bulan yang di agungkan oleh umat islam di dunia. Setiap muslim diwajibkan melaksanakan puasa sebagai bentuk kepatuhan pada perintah Allah SWT. Selain kewajiban berpuasa, kita juga dianjurkan untuk melaksanakan shalat tarawih pada malam harinya. Ketika memasuki Bulan Puasa, saya selalu merasa ada suasana yang berbeda, yang berbeda dengan yang lain. Baik itu dari berubahnya pola makan, banyaknya waktu untuk beribadah, maupun suasana kerja yang agak berbeda.
Berpuasa tentu tidak lepas dari berbuka puasa. dan berbuka puasa selalu mengingatkan kita pada hidangan berupa makanan dan minuman. Di Banjarmasin, ada satu tradisi unik yang sekarang sudah mulai menyebar ke seluruh penjuru nusantara. Adanya Pasar Wadai Ramadhan, yaitu sebuah pasar yang menyediakan aneka makanan dan minuman untuk berbuka puasa. PAsar wadai ada biasanya muncul bak jamur di musim hujan, mungkin karena kebutuhan cukup banyak maka pasar wadai pun menjadi banyak. Tidak hanya yang difasilitasi oleh pemerintah saja, namun yang dibangun dari pedagang itu sendiri.
Untuk pasar wadai resmi yang difasilitasi oleh Pemerintah Kota Banjarmasin dilaksanakan di Jalan Jendral Sudirman (depan Hotel Batulis hingga Depan kantor Gubernur Kalsel). kebetulan Hari pertama puasa saya sempat berkunjung, sesuai perkiraan saya, pengunjung pada hari itu sangat padat. Mungkin karena kemaren tanggal 1, jadi para pegawai baru terima gaji.
Pada pasar wadai tahun ini, disiapkan 60 tenda dari Pemerintah Kota Banjarmasin dan 12 tenda dari B-Post group yang mampu menampung 144 pedagang. Stand Pasar wadai menghadirkan berbagi panganan seperti wadai (kue khas banjar), masakan, lauk pauk, sayur, minuman segar, serta stand dari pihak sponsor.
Semoga keberadaan pasar wadai ini bisa mempermudah orang yang ingin melaksanakan buka puasa dan bisa melestarikan eksistensi dari kuliner tradisional khas banjar.
dengan ini saya juga mau mengucapkan "Selamat Menjalankan Ibadah Puasa, Semoga Menjadi Insan yang bertaqwa"

Pendidikan di Banjarmasin

Menyikapi tentang pendidikan di Banjarmasin, saya rasa masih terlalu tertinggal dibandingkan dengan daerah lain. Secara fisik saja, banyak gedung sekolah yang tidak layak atau cenderung kurang. belum lagi jika kita singgung tentang fasilitas yang ada disekolah, jangan berharap kondisi yang maksimal, jika sekolah sudah punya falitas dan peralatan itu sudah patut bersyukur.
Terkdang ada pertentangan yang berkecamuk di pikiran saya , Pendidikan murah atau Pendidikan berkualitas. Bagi saya hal tersebut sangat bertentangan untuk pendidikan di banjarmasin. Satu hal yang saya benci adalah janji janji para caleg atau walikota yang menjanjikan Pendidikan Gratis, padahal mereka sendiri tidak pernah memikirkan apakah itu mungkin dilaksanakan. Kota ini adalah Kota Dagang, yang hampir tidak punya sumber daya alam. PAD dihasilkan dari retrebusi yang dipungut dari para pengusaha di Kota ini.
Pendidikan tidak dapat maju karena tidak profesionalnya oknum pegawai Dinas Pendidikan Kota, kebanyakan dari mereka hanya melaksanakan tugas kesehaiannya saja, sehingga tidak berdampak terlau signifikan bagi perkembangan pendidikan kota ini. Proyek - proyek dilaksanakan sesuai dengan SPJ saja, kalau SPJ sudah memenuhi maka proyek tidak perlku dilaksanakan secara maksimal. Belum lagi kebijakan mutasi pegawai yang berdasarkan prinsip "Like or Dislike", PNS yang mempunyai jabatan bisa dimutasi kapan saja, tanpa memperhitungkan apakah hal tersebut bisa berakibat pada kinerja pegawai tersebut. Tidak semuan PNS punya tanggung jawab yang baik, kebanyakan dari merekan mendapatkan jabatan hanya karena Masa kerja dan pangkat, bukan berdasarkan kemampuan personal pejabat tersebut. Kita mungkin sering mendengar Sekolah-sekolah yang rusak parah, dan sudah melaporkan ke dinas pendidikan namun tidak mendapatkan tanggapan dari Dinas. Hal ini menggambarkan bagaimana kurangnya perhatian pemerintah terhadap pendidikan.
Suatu hal yang menggembirakan ketika Mahkamah Konstitusi mengharuskan kepada Pemerintah agar menetapkan anggaran pendidikan sebesar 20% dari APBN. semoga hal tersebut juga berlaku bagi APBD di daerah. dan Satu hal yang penting, mari kita berdoa dengan 20% anggaran pendidikan semoga dananya bisa bermanfaat bagi kemajuan pendidikan dan bukan jadi lahan KORUPSI baru bagi pegawai di Dinas Pendidikan....

Pemilu 2009, Apakah perubahan akan terjadi?

Beberapa bulan terakhir ini, televisi kita mulai diramaikan oleh banyaknya iklan-iklan politik sebagai bentuk kampanye. Menurut UU Pemilu yang baru, kampanye memang sudah diperbolehkan sejak bulan Juli tahun 2009. hal tersebut dimaksudkan supaya masyarakat lebih mempunyai kesempatan bagi masyarakat untuk menilai parpol dan caleg yang akan dipilihnya. Juga memberikan kesempatan bagi parpol untuk mensosialisasikan program politiknya.
Hal ini memang lebih baik dibandingkan kampanye tahun lalau yang hanya 2 minggu, sehingga pihak parpol seperti dikejar-kejar waktu untuk mensosialisasikan program-programnya.
Pada pemilu 2009, tidak kurang dari 34 Partai politik akan bersaing utnuk menempatkan calegnya di DPR. DPR pada saat ini memang sedang menjadi sorotan publik, banyaknya kasus korupsi yang dilakukan anggota dewan telah membawa ketidakpercayaan bagi masyarakat. Saya sebagai pribadi juga tidak percaya dan respect lagi pada lembaga ini. Ketidakpercayaan ini sangat beralasan, karena hampir seluruh DPR mempunyai kasus korupsi. Kasus BLBI, suap pembahasan UU BI, Kasus pengalihgunaan hutan di Bintan mungkin telah cukup menciptakan opini kalau DPR adalah sarang korupsi. Banyaknya dana yang dikeluarkan oleh seorang caleg untuk mendapatkan kursinya mungkin menjadi alasan kuat untuk mengembalikan modal. Wajar memang, jika kita melihat hal itu sebagai manusia mereka tidak mau rugi. Tapi jika mereka sudah melupakan tugas mereka sebagai wakil rakyat dengan tugas utama menyampaikan dan memperjuangkan hak rakyat, maka hal itu sudah salah.
Jujur saya sudah tidak percaya dengan anggota DPR!!

Digital Traffic Light

Pada tanggal 21 Agustus 2008, ada yang berbeda di beberapa Lampu Merah Kota ini yaitu dioperasikannya Digital Traffic Light atau lampu merah yang dilengkapi penghitung waktu untuk mengetahui berapa lama lampu merah dan lampu hijau aktif.
Ini adalah terobosan baru yang cukup menggembirakan dalam dunia lalu lintas di Kota Banjarmasin. Dengan sistem lampu merah yang baru ini, kita tidak lagi menduga-duga kapan waktu lampu merah atau lampu hijau menyala, pada timer digital akan terlihat penghitung waktu mundur dari tiap lampu yang menyala.
Satu hal yang diharapkan dengan diterapkannya sistem ini semakin meningkatnya disiplin pengendara yang tentunya akan mengurangi pelanggaran lalu lintas yang sering mengakibatkan kecelakaan.
Selamat kepada Pihak Poltabes Banjarmasin serta instansi yang terkait. Walaupun dana yang dikeluarkan tidak sedikit, semoga Digital Traffic Light ini akan memberi pembelajaran yang positif bagi peningkatan disiplin warga Kota Banjarmasin dalam berlalu lintas.
Kedepannya nanti semoga Digital Traffic Light bisa diterapkan disemua lampu lalu lintas di kota ini. Tugas kita sekarang adalah menjaga dan mentaaatinya.
Mari bersama-sama kita tingkatkan disiplin lalu lintas!!!

63 Tahun Kemerdekaan RI

Tak terasa waktu telah berlalu, tanggal 17 Agustus 2008 kemerdekaan Indonesia telah masuk usia ke-63. Telah banyak yang berubah di negeri ini. Yang sangat terasa di Hari Kemerdekaan Bangsa kita ini adalah kurangnya atau lunturnya rasa kebangsaaan dan nasionalisme di banyak warga neri ini.
Hari kemerdekaan cuma diperingati dengan upacara yang bersifat ceremonial belaka dan acara hiburan yang cendrung menghamburkan uang. Setelah acara selesai yang didapat cuma kebahagiaan sesaat dan bukan kebanggaan pada negeri ini.
Lalu bagaimana cara memaknai kemerdekaan itu? Jawaban yang mungkin muncul dibenak kita mungkin bermacam-macam. Tapi bagi saya pribadi cara memaknai kemerdekaan adalah dengan berbuat sesuatu semaksimal mungkin sesuai dengan tugas kita masing-masing. Jika anda adalah seorang Pegawai pemerintah, maka bekerjalah sesuai dengan tupoksi dan beban kerja saudara, selalu pikirkan sesuatu yang kreatif bagi kemajuan instansi saudara, jangan korupsi dan bersikap jujurlah. Jika anda seorang pengusaha, jadilah pengusaha yang masju, berinovasi terhadap produk yang anda hasilkan, perhatikan karyawan dengan sebaik-baiknya, dan kembangkan terus perusahaan. Jika anda seoarang Ibu rumah tangga, jadila ibu yang baik bagi anak-anak, istri yang hormat bagi suami, dan bertanggung jawab pada rumah tangga. Intinya negeri ini akan maju jika kita bisa bertanggung jawab dan melaksanakan tugas masing-masing dengan sebaik-baiknya.
Selamat Hari Kemerdekaan RI ke - 63. Maju terus Bangsaku!!!!!!!!!!

Selamat Datang

Selamat datang di blog ini. Blog ini dimaksudkans ebagai wadah bagi saya untuk memberikan opini dan apresiasi bagi perkembangan kota saya Banjarmasin Khususnya , Kalimatan selatan dan Indonesia pada umumnya.
Blog ini saya buat untuk memberikan masukan, kritik dan saran bagi semua pihak khususnya pemerintah yang pada akhirnya bertujuan demi perkembangan dan kemajuan Kota Banjarmasin. Saya lahir dan besar di Kota ini 27 Tahun lalu, hampir semua pendidikan saya selesaikan di Kota ini, cuma saat kuliah saja saya meninggalkan Kota ini.
Selama saya tinggal dan hidup di Kota Banjarmasin, saya sudah melihat banyak perubahan di Kota ini, baik yang bertambah baik maupun bertambah buruk. dan semua itu membuat saya berpikir bagaimana menyumbangkan pikiran saya untuk kemajuan Kota ini. Seiring dengan perkembangan teknologi, saya rasa blog bisa menjadi sebuah sarana penyampaian aspirasi yang selama ini saya pendam. Karena aspirasi yang katanya bisa disampaikan melalui wakil rakyat di DPR bagi saya cuma omong kosong. Kita hasus membuat demo besar-besaran supaya aspirasi kita didengar, dan itu sangat buang waktu dan tenaga.
Semoga blog ini bisa berguna bagi siapa saja

HIDUP BANJARMASIN!!!!!!!!!!!!!!!!!

 

Motivasi

Jika anda sedang benar, jangan terlalu berani dan bila anda sedang takut, jangan terlalu takut. Karena keseimbangan sikap adalah penentu ketepatan perjalanan kesuksesan anda

Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena didalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil

Anda hanya dekat dengan mereka yang anda sukai. Dan seringkali anda menghindari orang yang tidak tidak anda sukai, padahal dari dialah Anda akan mengenal sudut pandang yang baru

Orang-orang yang berhenti belajar akan menjadi pemilik masa lalu. Orang-orang yang masih terus belajar, akan menjadi pemilik masa depan

Tinggalkanlah kesenangan yang menghalangi pencapaian kecemerlangan hidup yang di idamkan. Dan berhati-hatilah, karena beberapa kesenangan adalah cara gembira menuju kegagalan

Jangan menolak perubahan hanya karena anda takut kehilangan yang telah dimiliki, karena dengannya anda merendahkan nilai yang bisa anda capai melalui perubahan itu

Anda tidak akan berhasil menjadi pribadi baru bila anda berkeras untuk mempertahankan cara-cara lama anda. Anda akan disebut baru, hanya bila cara-cara anda baru

Ketepatan sikap adalah dasar semua ketepatan. Tidak ada penghalang keberhasilan bila sikap anda tepat, dan tidak ada yang bisa menolong bila sikap anda salah

Orang lanjut usia yang berorientasi pada kesempatan adalah orang muda yang tidak pernah menua ; tetapi pemuda yang berorientasi pada keamanan, telah menua sejak muda

Hanya orang takut yang bisa berani, karena keberanian adalah melakukan sesuatu yang ditakutinya. Maka, bila merasa takut, anda akan punya kesempatan untuk bersikap berani

Kekuatan terbesar yang mampu mengalahkan stress adalah kemampuan memilih pikiran yang tepat. Anda akan menjadi lebih damai bila yang anda pikirkan adalah jalan keluar masalah.

Jangan pernah merobohkan pagar tanpa mengetahui mengapa didirikan. Jangan pernah mengabaikan tuntunan kebaikan tanpa mengetahui keburukan yang kemudian anda dapat

Seseorang yang menolak memperbarui cara-cara kerjanya yang tidak lagi menghasilkan, berlaku seperti orang yang terus memeras jerami untuk mendapatkan santan

Bila anda belum menemukan pekerjaan yang sesuai dengan bakat anda, bakatilah apapun pekerjaan anda sekarang. Anda akan tampil secemerlang yang berbakat

Kita lebih menghormati orang miskin yang berani daripada orang kaya yang penakut. Karena sebetulnya telah jelas perbedaan kualitas masa depan yang akan mereka capai

Jika kita hanya mengerjakan yang sudah kita ketahui, kapankah kita akan mendapat pengetahuan yang baru ? Melakukan yang belum kita ketahui adalah pintu menuju pengetahuan

Jangan hanya menghindari yang tidak mungkin. Dengan mencoba sesuatu yang tidak mungkin,anda akan bisa mencapai yang terbaik dari yang mungkin anda capai.

Salah satu pengkerdilan terkejam dalam hidup adalah membiarkan pikiran yang cemerlang menjadi budak bagi tubuh yang malas, yang mendahulukan istirahat sebelum lelah.

Bila anda mencari uang, anda akan dipaksa mengupayakan pelayanan yang terbaik. Tetapi jika anda mengutamakan pelayanan yang baik, maka andalah yang akan dicari uang

Waktu ,mengubah semua hal, kecuali kita. Kita mungkin menua dengan berjalanannya waktu, tetapi belum tentu membijak. Kita-lah yang harus mengubah diri kita sendiri

Semua waktu adalah waktu yang tepat untuk melakukan sesuatu yang baik. Jangan menjadi orang tua yang masih melakukan sesuatu yang seharusnya dilakukan saat muda.

Tidak ada harga atas waktu, tapi waktu sangat berharga. Memilik waktu tidak menjadikan kita kaya, tetapi menggunakannya dengan baik adalah sumber dari semua kekayaan

Motivator : Mario Teguh

Total Pageviews

Follower

Popular Posts